Contoh Ekonomi Kreatif Yang Berkembang di Indonesia dan produknya

Apakah kalian tau ekomomi kreatif telah berkembang begitu pesatnya di Indonesia. hal ini tidak lepas dari peran pemerintah  yang menggabungkan pariwisata dengan ekonomi kreatif  dalam satu kementrian.

Dengan berkembangnya sektor ekonomi kreatif dan pariwisata maka akan turut serta dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi Negara.

Jika anda sekarang melihat dunia pertelevisisan Indonesia. Anda akan menjumpai  banyak sekali jenis ekonomi kreatif yang terlibat dan ada di televisi.


Apa yang di maksud dengan ekonomi kreatif ?


Ekonomi kreatif adalah sebuah konsep di era ekonomi baru yang mengintensifkan informasi dan kreativitas dengan mengandalkan ide dan pengetahuan dari sumber daya manusia sebagai faktor produksi yang utama. Konsep ini biasanya akan didukung dengan keberadaan industri kreatif yang menjadi pengejawantahannya.sumber wikipedia


Apa itu ekonomi kreatif dan industri kreatif ?


Walaupun hampir sama kenyataannya ekonomi kreatif dan industri kreatif tidaklah sama. Ekonomi kreatif itu sebuah konsep sedangkan Industri kreatif adalah jenis produk yang di hasilkannya.

Industri kreatif menurut kementrian perdagangan Indonesia adalah industri yang berasal dari pemanfaatan kreativitas, keterampilan serta bakat individu untuk menciptakan kesejahteraan serta lapangan pekerjaan dengan menghasilkan dan mengeksploitasi daya kreasi dan daya cipta individu tersebut.

Menurut Howkins, Ekonomi Kreatif terdiri dari periklanan, arsitektur, seni, kerajinan. desain, fashion, film, musik, seni pertunjukkan, penerbitan, Penelitian dan Pengembangan (R&D), perangkat lunak, mainan dan permainan, Televisi dan Radio, dan Permainan Video sumber wikipedia

Contoh ekonomi kreatif

Contoh Ekonomi Kreatif  Yang Berkembang di Indonesia dan produknya
Contoh Ekonomi Kreatif  Yang Berkembang di Indonesia dan produknya

1.Musik

Musik menjadi salah satu industri hibran yang menggiurkan di tanah air. Walaupun masih marak pembajakan tetapi para artis yang bergerak di dunia musik memperoleh pendapatan darisumber yang lain yaitu pertunjukan di televis maupun konser tour di seluruh wilayah indonesia. 


Produk dari ekonomi kreatif di bidang musik adalah adanya berbagai jenis musik yang berkembang di kalangan musisi Indonesia seperti Keroncong, Campursari, Dangdut.Pop, Rock, Reggae, dan juga Music tekno.

2.Arsitektur


Industri ini memang tidak begitu terkenal tetapi sejarah memcatat bahwa dari seorang arsitek kang Ridwan Kamil bisa menjadi Gubernur Jawa Barat. Industri arsitektur terus berkembang dengan rancangan yang inovatif. Contohnya adalah bentuk gedung gedung yang berkonsep tidak biasa atau nyeneh.

Untuk di Indonesia sendiri masih belum begitu terasa gaungnya. Namun di luar negeri anda bisa mencari contoh gedung gedung yang wah dan tidak biasa mulai dari gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa sampai dengan gedung yang unik seperti Sydney opera house.

3.Kesenian

Kesenian tradisional maupun modern yang di kemas secara apik dapat menjadi daya tarik wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri.banyak wisatawan asing yang berkunjung ke Bali untuk menikmati indahnya tari kecak dan tari bali lainnya.Itu adalah contoh ekonomi kreatif di Bali yang berkembang dengan pesat selain objek wisata alam.

Di Jawa juga ada desa tari. Anda ingatkan Iklan Obat sakit kepala. Namanya desa Tanon Ngrawan yang mengembangkan seni tari tradisional untuk menarik wisatawan domestik maupun mancanegara. 

Desa tanon perlu di jadikan contoh desa desa lainnya karena telah sukses mengembangkan ekonomi kreatif desa dengan memanfaatkan seni budaya.

Contoh produk ekonomi kreatif kesenian di antaranya tari Lengger, Tari Serimpi, Tari Kecak, Tari jaepong dan ribuan tari lainnya yang tersebar di seluruh Indonesia dari ujung sumatra sampai Papua.

4.Kerajinan

Kerajinan tangan yang di kemas secara profesional akan dapat mendatangkan devisa bagi negara.hal ini tidak terbatas pada kerajinan kayu saja tetapi mencakup semua jenis kerajinan tangan baik yang berbahan baku logam maupun tumbuhan. Contohnya adalah kerajinan kayu jati,Rotan dan pandan

produk kerajinan yang di hasilkan contohnya Patung, Ukiran kaligrafi, Perkakas rumah tangga, Meja dan Kursi, Vas bunga, Topi jerami, Tas dari Daun pandan maupun Enceng Gondok.

5.Permainan interaktif

Permainan interaktif yang memancing minat anak anak untuk mengeksplorasi keindahan alam. Seperti Gasing, Gobag sodor, Main Egrang, Lompat Tali.

6.Fashion

Indonesia berpeluang untuk menjadi pusat fashion busana muslim dunia.Hal ini di dukung oleh jumlah umat muslim Indonesia terbesar di dunia.Ekonomi kreatif ini telah menelurkan perancang perancang busana muslim muda Indonesia Seperti Dian Pelangi dan Zaskia Sungkar.

Tentu saja bukan hanya busana muslim. Namun juga busana konvensional lainnya. Untuk busana biasa Indonesia tentu akan ketinggalan dengan Milan di Italia dan Paris di Prancis. jangan lupakan juga New York.

Jika mau di kembangkan tentu Busana muslin Indonesia bisa mendunia. Dan menjadi kiblat muslim fashion.

7.Film,Fideo,Fotografi

Tidak di pungkiri film merupakan aset yang bisa di jadikan daya tarik dan duta sebuah negara.Dulu mungkin kita kurang mengenal budaya korea.Tetapi seiring dengan bumingnya budaya korea mulai dari drama maupun musik maka dari seluruh penjuru dunia orang orang berdatangan ke negeri ginseng tersebut.

8.Software dan komputer

Produk digital sekarang memegang peranan penting dalam dunia perkonomian. Mulai dari Game Online, Aplikasi transportasi seperti Gojek dan Uber. Aplikasi keuangan dan juga toko online.

9.Penyiaran

Berita yang di kemas dengan baik dan terpercaya juga akan mendatangkan berbagai keuntungan dan ikut serta dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

10.penerbitan dan percetakan

Banyak novel maupun buku yang menjadi best seller mampu mengangkat industri percetakan dan sastra di negeri tersebut. contoh produknya adalah Novel seperti laskar Pelangi dan Ayat ayat cinta.

Jangan di lupakan surat kabar dan majalah serta buku buku Ilmu pengetahuan juga penting.

11.Riset dan pengembangan

Kita Bisa melihat contoh ekonomi kreatif di bidang riset dan pengembangan di amerika yaitu Silicon valley. Tempat star Up dan perusahaan raksasa di kembangkan. Kalau di Indonesia mungkin Lapan dan juga ITB.

12.Pertunjukan

Seni Pertunjukan ini bisa pertunjukan musik, teaer dan Pertunjukan tradisionaal seperti Wayang kulit, Ludruk, Ketoprak dan Lenong betawi

Baca juga Cara belajar online untuk anak SD,SMP dan SMA dengan aplikasi ruang guru.

13.Kuliner

Setiap negara maupun daerah mempunyai jenis kuliner yang beraneka ragam dan dapat menarik para wisatawan.Untuk kuliner Indonesia banyak sekali yang telah mendunia contoh produk ekonomi kreatif kulinaer  adalah Nasi Goreng, Rendang, Sate dan Gudeg

Baiklan itu adalah beberapa contoh produk ekonomi kreatif yang ada di Indonesia. Anda bisa menambahkan dan mencari contoh dari Ekonomi kreatif di sekitar anda baik ekomomi kreatif desa maupun kota.

Bila kalian ingin serius belajar untuk mempersiapkan ujian nasional maupun SBMPTN kalian bisa langganan bimbel Online di Ruang guru.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Contoh Ekonomi Kreatif Yang Berkembang di Indonesia dan produknya"